Beltimnews.com, Gantung – Kapolsek Gantung AKP Jean Alvin Sinulingga berikan apresiasi kepada atlet Karateka berusia 10 tahun, Vallerie Cantika Nazhelly Geraldine atas prestasinya dalam Kejuaraan Karate Bupati Cup V se-Pulau Belitung yang digelar beberapa waktu lalu.
Vallerie mendapatkan juara 1 Kumite – 30 Kilogram Pra Pemula Putri dan Juara III Kata Perorangan Pra Pemula Putri.
Kapolsek Gantung, AKP Jean Alvin Sinulingga mengatakan semangat anak itu harus jadi contoh bagi anak-anak lainnya, utamanya dalam bidang olahraga.
Dia berpendapat bakat-bakat seperti ini harus mendapat perhatian dan apresisasi.
Bila sejak dini terus dibina, kedepannya seiring dengan bertambah usia tidak menutup kemungkinan dapat membawa nama Kabupaten Belitung di ajang olahraga.
“Saya berharap ini menjadi motivasi untuk anak-anak lainnya, agar terus meningkatkan potensi diri untuk terus berkompetisi dan berupaya memilki kompetensi baik di bidang olahraga dan bidang pendidikan,” ujar AKP Jean kepada Beltimnews.com, Rabu (3/11/2021).
Sementara itu, Vallerie mengaku sangat senang karena mendapat perhatian seperti ini.
Putri dari Bhabinkamtibmas Desa Selinsing Bripka Yoan Apriansyah dan ibunya Intan Fitria Ningsih itu berhasil mendapatkan Juara.
“Hadiahnya mau saya tabung untuk beli perlengkapan karate,” ucapnya.
(lui | Beltimnews)